Saturday, June 21, 2008

Protein

Apa Itu Kualitas Protein ?
Tidak semua protein mempunyai kualitas yang sama. Ada yang memiliki komponen asam amino yang lengkap (termasuk asam amino esensial ) dan ada juga yang hanya mengandung beberapa tipe saja. Kelengkapan asam amino ini akan semakin membantu untuk pertumbuhan otot. Ada beberapa cara untuk menilai kualitas protein :

■ Complete vs Incomplete protein
Complete protein adalah protein yang mengandung asam amino esensial secara lengkap. Sedangkan Incomplete protein adalah protein yang tidak mengandung satu atau lebih asam amino esensial.

■ Protein Efficiency Ratio (PER)
Rating protein dengan mengukur berapa banyak pertambahan berat badan dengan jumlah protein yang diasup.

■ Net Protein Utilization (NPU)
Rating protein yang dilakukan berdasar kemudahan protein untuk dicerna. NPU diukur dari percent nitrogen yang diserap dari asam amino yang ada di produk protein tersebut. Semakin banyak nitrogen yang diserap semakin mudah protein tersebut untuk dicerna.

■ Biological Value (BV)
Rating protein berdasar utilisasi protein yang diasup dan digunakan untuk protein synthesis oleh tubuh. Nilai BV akan semakin tinggi apabila asam amino esensial di protein semakin lengkap.

■ Protein Digestibility Corrected Amino Acid Score (PDCAAS)
Rating protein berdasar kandungan asam amino, kemudahannya untuk diserap dan kandungan asam amino esensial untuk memenuhi kebutuhan tubuh.

■ Protein Chemical Score
Rating protein berdasar komposisi asam amino esensial dengan membandingkannya dengan reference.


Asam Amino Essential
Merupakan asam amino yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh, oleh karena itu harus didapat dari makanan.

- Isoleucine
- Methionine
- Tryptophan
- Leucine
- Phenylalanine

No comments: